Menu Maksi: Asem-asem Daging, Rasa Segarnya Top Banget!

Jika Bunda tinggal di daerah Jawa, tentu sudah tidak asing lagi dengan segarnya sajian Asem-asem Daging. Termasuk sajian comfort food yang biasa hadir di rumah dan dinikmati bersama keluarga. Menu yang satu ini berkuah segar serta enak juga pedas. Variasi citarasa asam yang segar pada masakan memang memberikan sensasi kelezatan tersendiri ya, Bun?

Tak hanya ikan, ternyata sayur dan daging hingga tetelan pun biasa diolah dalam masakan berkuah asam. Tapi untuk masakan yang satu ini, memasukkan daging berlemak seperti pada bagian sandung lamur (bahasa Inggris: Brisket) adalah kunci masakan menjadi terasa lebih sedap dan nikmat!

Tips lain agar kuah asem-asem nya bening tak terlalu berminyak/ berlemak, kita dapat merebusnya terlebih dahulu sampai keluar lemaknya lalu buang air rebusan sebelum mengolahnya ke dalam masakan.


Nah, sudah siap menghadirkannya di rumah? Yuk simak resep lengkapnya berikut ini!

Bahan-bahan

  • 500 gr daging sandung lamur (daging dengan lemak), potong ukuran 2x2 cm
  • 15 buah cabai hijau keriting, biarkan utuh atau rajang kasar
  • 200 gr daun melinjo, rajang kasar
  • 1500 ml air

Bumbu Halus

  • 10 buah cabai rawit hijau
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 1,5 sdt terasi bakar

Bumbu Lainnya

  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 4 lbr daun salam
  • 1 btg serai, memarkan
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1,5 sdm gula jawa/ gula pasir
  • 2 – 3 sdm air asam jawa yang kental
  • 5 buah belimbing wuluh atau tomat hijau (opsional)

Cara Membuat

  1. Rebus 800 ml air di panci hingga mendidih, masukkan potongan daging. Rebus hingga mendidih dan kotoran mengapung saja. Angkat, tiriskan, buang air rebusan pertama ini dan cuci daging hingga bersih. Sisihkan.
  2. Isi kembali panci dengan air bersih 1500 ml. Tambahkan bumbu halus, lengkuas, daun salam, serai dan rebus hingga mendidih. Masukkan daging, rebus hingga daging menjadi lunak.
  3. Masukkan daun melinjo, cabai hijau keriting, belimbing wuluh, gula, garam, kaldu bubuk, dan air asam jawq. Rebus hingga semua bahan matang.
  4. Koreksi rasa, sesuaikan gula, garam dab asam sesuai selera. Jika terlalu asam bisa tambahkan porsi gula agar seimbang. Sajikan.

Hhhmm.. maknyuuss! Bunda bisa sajikan Asem-asem Daging ini bersama nasi, lontong atau ketupat. Lalu apakah Bunda memiliki kenangan manis dengan sajian ini? Tak ada salahnya kini menghadirkannya di rumah untuk keluarga tercinta, kan?

Sumber

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menu Maksi: Asem-asem Daging, Rasa Segarnya Top Banget!"

Posting Komentar